Mediadoetaindonesia.com, Johor – Pameran ini telah menjadi acara tahunan di Johor Bahru, Malaysia yang menampilkan beragam aktivitas menarik seperti pameran, persembahan budaya, pertunjukan bunga api, dan banyak lagi.
Majestic Johor Festival 2024 atau MJF2024 ini merupakan salah satu acara terbesar di Johor dan bertujuan untuk mempromosikan pariwisata dan budaya negeri ini, khususnya Johor.
KJRI Johor Bahru juga turut serta memeriahkan acara MJF2024 dengan menghadirkan bazar kuliner, produk kosmetik, busana dan lain-lainya yang semuanya berasal dari Indonesia.
Tidak ketinggalan pada MJF2024 KJRI Johor Bahru juga membuka booth untuk mempromosikan “The Golden Visa” (TGV) Indonesia.
Apa itu The Golden Visa?
TGV adalah aturan terbaru keimigrasian Indonesia yang memberikan kesempatan bagi Orang Asing berkualitas yang akan bermanfaat kepada perkembangan ekonomi negara, salah satunya adalah penanam modal baik korporasi maupun perorangan.
Jenis visa ini dapat dimohonkan oleh warga asing sendiri atau oleh penjamin mereka di Indonesia, tentunya dengan memenuhi persyaratan dan ketentuan yang telah ditetapkan.
Menurut Rizqi Almaajid Mahasiswa KKN INTERNASIONAL UINSU, mempromisikan Golden Visa Indonesia sangatlah penting karena Fasilitas Keimigrasian yang telah diresmikan oleh Presiden RI Joko Widodo belum lama ini dapat memberikan kemudahan bagi warga negara asing (WNA) dalam berinvestasi dan berkarya.
“Dampaknya nanti dapat memberikan multiplier effect terhadap perekonomian Indonesia,”
Pemegang Golden Visa pun, berhak menikmati beberapa manfaat eksklusif, termasuk masa tinggal yang diperpanjang hingga 10 tahun, jalur layanan imigrasi prioritas di bandara internasional, dan efisiensi karena mereka tidak perlu lagi mengajukan izin tinggal terbatas (ITAS) di kantor imigrasi.(Tim)