BerandaTerkiniBabinsa Emang Lestari Serka Nawawi Bersama Masyarakat Gelar Gotong Royong Bersihkan Lingkungan...

Babinsa Emang Lestari Serka Nawawi Bersama Masyarakat Gelar Gotong Royong Bersihkan Lingkungan Dusun

NTB – Sumbawa – Dalam rangka menjaga kebersihan dan menciptakan lingkungan yang sehat, Babinsa Desa Emang Lestari, Serka Nawawi, Anggota Koramil 1607-07/Lunyuk, bersama dengan warga setempat melaksanakan kegiatan gotong royong pembersihan lingkungan di Dusun Emang Lestari, Desa Emang Lestari, Kecamatan Lunyuk, Jum’at (6/12).

 

Kegiatan ini melibatkan puluhan warga yang dengan semangat membersihkan saluran air, membersihkan sampah di jalan-jalan utama, serta merapikan pekarangan sekitar. Serka Nawawi sebagai Babinsa setempat mengungkapkan, gotong royong merupakan tradisi yang sangat penting dalam kehidupan masyarakat Indonesia, terutama di desa-desa, sebagai bentuk kepedulian terhadap kebersihan dan kesehatan lingkungan.

 

“Selain untuk menjaga kebersihan, kegiatan ini juga mempererat tali silaturahmi antara TNI dan masyarakat. Saya berharap kegiatan seperti ini dapat terus dilakukan agar lingkungan tetap bersih dan nyaman,” ujar Serka Nawawi.

 

Kepala Dusun Emang Lestari, Bapak Mohon Wijaya, juga mengapresiasi antusiasme masyarakat yang ikut serta dalam kegiatan ini. “Kami sangat berterima kasih kepada Babinsa dan seluruh warga yang ikut bergotong royong. Ini menunjukkan bahwa kebersihan lingkungan adalah tanggung jawab bersama,” tambahnya.

 

Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan contoh positif bagi masyarakat lainnya untuk selalu menjaga kebersihan dan keindahan lingkungan demi terciptanya Desa Emang Lestari yang sehat dan asri.(Pendim Sumbawa).

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Must Read

spot_img